Senin, 24 Mei 2010

JEFRI VAN NOVIS,SE PEMILIK PT.BONITA ANUGRAH PRATAMA TOUR AND TRAVEL

Juragan Bra yang terobsesi Bonita
Berawal dari kegigihannya menjual pakaian dalam wanita,bisnis jefri terus berkembang. Setelah sukses mengembangkan usaha biro perjalanan di pasar grosir aur kuning di Bukit Tinggi, kini ia merangsek ke pusat grosir dunia di tanah abang Blok A,Jakarta.
Bonita dalam bahasa spanyol berarti wanita jelita JEFRI VAN NOVIS (27 tahun) lahir di bukit tinggi. Bisnisnya adalah jual beli produk pakaian dalam wanita bermerek Bonita. Bisnis ini di tekuninya sejak ia masuk perguruan tinggi. Modalnya adalah tekad dan kepercayaan dari kakak sepupunya,karena jefri tak memiliki modal sepeserpun. Ia mendapat kredit selama satu minggu. Jefri memasarkan produk ini bagi kalangan menengah ke bawah di pasar Aur Kuning,Bukit Tinggi.
Jefri memang tipikal orang minang asli,ulet dan pantang menyerah. Selain memasak barang ke toko grosir,juga memasarkan barang ke pedagang eceran dan kaki lima dengan harga yang berbeda. Bisnis pakaian dalam di tinggalkannya,semua pelanggannya ia serahkan kepada kakaknya.
Akhirnya pada tahun 2006 ia merasa mantap,dan membuka perusahaan yang bergerak di industri perjalanan dan wisata diberi nama Bonita tour and travel. Perusahaan ini terutama melayani pemesanan tiket pesawat udara untuk tujuan ke dalam maupun ke luar negeri. Dengan modal yang tidak terlalu banyak. Jefri merintis usaha barunya dengan menjadi sub agen penjualan tiket pesawat.
Pada April 2007 ia menggandeng sang kakak untuk mendirikan perseroan terbatas sebagai syarat untuk bisa menjadi agen resmi. Berawal dari Mandala Airlines,lalu Batavia Air. Namun berkat kegigihannya termasuk maskapai besar seperti Garuda Indonesia-mulai mempercayakan penjualan tiket mereka kepada Bonita.
Setiap bulannya kini rata-rata Bonita bisa menjual sekitar seribu tiket ke berbagai destinasi. Sekitar 70% pelanggannya berasal dari lingkungan pasar Aur Kuning,selebihnya dari berbagai instansi dan perusahaan swasta. Selain menjual tiket perjalanan udara seluruh maskapai penerbangan domestik dan sebagian penerbangan internasional. Kini Bonita menjual paket perjalanan wisata,perjalanan ibadah umroh, haji ONH plus,serta rental mobil dan voucher hotel.
Seiring dengan itu, angannya pun melambung-lambung. Impian terbesar saja adalah membangun perusahaan penerbangan Bonita Air,"katanya. Dan seiring dengan itu bisnisnya pun terus membumbung tinggi, lebih tinggi dari pesawat yang tengah terbang di udara.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar